Laman

Minggu, 03 Juli 2011

Panduang Ringan Menghindari Mekanik Nakal


JAKARTA - Saat mobil mengalami masalah, pasti harus dibawa ke bengkel. Namun terkadang mekanik memanfaatkan kesempatan itu untuk mempermainkan harga dan suku cadang. Untuk itu diperlukan perhatian khusus seperti lebih memperhatikan cara menangani konsumennya.

Mekanik yang baik, akan memberi perhatian penuh ketika konsumen mengeluhkan gejala-gejala penyakit mobilnya serta memberikan penjelasan semua alternatif perbaikan dan memberikan kesempatan untuk berdiskusi.

“Mintalah dengan rinci mulai dari estimasi biaya, jenis kerja, penggantian suku cadang dan jika ada jaminan garansi secara dibuat tertulis. Hal ini untuk menghindari kejutan mendadak seperti pembengkakan biaya atau waktu kerja yang tidak sesuai. Selain itu, Setiap melakukan pekerjaan tambahan yang melebihi estimasi harus mendapat persetujuan Anda,” ujar Rully Gunawan, juragan Rairaka Service & Car Wash di jalan BKR Bandung.

Jika ada penggantian dengan komponen baru, mintalah kembali komponen lama agar yakin komponen tersebut memang rusak. Bila perbaikan sudah selesai, lakukan pengujian dengan berkendara langsung untuk memastikan semua gejala yang dikeluhkan sudah hilang.