Tutup bagian mesin yang berhubungan dengan sistem elektronik mobil, dengan menggunakan plastik
2. Jika menggunakan air dan detergen, tutup semua sumber kelistrikan seperti tempat sekering, busi ataupun modul-modul elektronik dengan menggunakan plastik ataupun karet. Hal ini untuk menghindari kemungkinan kerusakan atau hubungan arus pendek pada komponen elektronik.
3. Alat-alat yang digunakan dalam pembersihan usahakan yang masih ‘fresh’. Paling tidak bukan bekas pakai membersihkan komponen lain. Kontaminasi antar bahan, potensial meninggalkan noda yang sulit dihilangkan.
4. Penggunaan cairan engine degreaser berbahan dasar solvent dan acid, hanya untuk beberapa bagian mesin yang berbahan metal, bukan untuk yang plastik ataupun karet.
5. Permukaan berbahan logam tidak perlu lama-lama dipoles. Cukup ‘sekali jalan’ saja, karena noda cairan pembersih yang tertinggal bisa jadi kusam karena kontaminasi cairan atau dalam waktu yang lama.